Viral Cuci Muka Pakai Sampo Anti Ketombe Bisa Atasi Jerawat, Ini Kata Dokter

 


Seorang konten kreator TikTok bernama Elyse Myers baru-baru ini mengungkap caranya menghilangkan jerawat. Dalam video viral yang sudah ditonton lebih 12 juta kali, wanita itu mengaku berhasil mengatasi masalah kulitnya dengan produk murah yang mudah ditemukan. Ia menggunakan sampo keluaran Head & Shoulder yang dikenal untuk mengatasi ketombe di wajahnya.

"Sebelum kamu menghabiskan banyak uang untuk produk skincare, tahan dulu. Beli saja Head & Shpulder dan cuci wajahmu dengan itu dan lihat apa yang terjadi,"

"Aku sudah menggunakan versi Walmart dari Head & Shoulders di wajahku sejak aku SMP karena dermatologis mengatakan padaku bahwa zinc dalam sampo ketombe sangat bagus untuk wajahmu. Aku tidak pernah punya masalah dengan kulit, kulitku selalu bersih dan ketika aku berhenti aku mulai berjerawat di bagian dagu," katanya.

Elyse menjelaskan bahwa selama tidak cuci muka dengan sampo ia menggunakan banyak produk kecantikan mahal karena sering dikirimi brand-brand. Tapi anehnya tidak ada yang berhasil mengusir jerawatnya seperti pakai sampo anti ketombe. Ia pun kembali memakai sampo itu dan kondisi wajahnya mulai membaik.

Postingan yang mendapat lebih dari 1 juta like itu tentu jadi perdebatan. Banyak orang yang terkejut karena baru pertama kali mendengar trik kecantikan itu dan tak sedikit pula yang meragukan. "Sampo antikotombe baik untuk jerawat fungal tapi gunakan hanya satu atau dua kali seminggu untuk mencegah kulitmu kering," "Dokter anakku juga bilang begitu," "Tidak mungkin," "Seperti hidupku selama ini adalah kebohongan," "Aku berjerawat setiap hari, aku akan coba," tulis netizen

Beberapa dokter kulit pun mengungkap opini mereka mereka mengenai tren yang viral ini. Dr. Blair Murphy-Rose mengatakan jika memang benar kandungan zinc dalam sampo anti ketombe bisa diandalkan untuk meredakan jerawat. Tapi menurutnya, ada lebih banyak produk lebih baik yang bisa digunakan.

"Sampo original Head & Shoulders mengandung zinc pyrithione yang mengandung bahan-bahan anti inflamasi. Penelitan menunjukkan zinc bisa membantu mengurangi jerawat. Tapi suplemen zinc punya asosiasi yang lebih kuat daripada zinc topikal jadi tidak jelas seberapa baik zinc menyerap untuk bisa memperbaiki kondisi kulit," kata dokter dilansir NY Post.

Dokter TikTok Dr. Aamna Adel pun ikut angkat bicara. Wanita yang sering wara-wiri di FYP dengan tips kecantikannya itu juga tidak merekomendasikannya untuk semua orang. "Jika kamu punya jerawat fungal mungkin kamu bisa mencoba tapi kalau tidak aku tidak merekomendasikan sebagai opsi pertama untuk kulit yang bersih," katanya.

Belum ada Komentar untuk "Viral Cuci Muka Pakai Sampo Anti Ketombe Bisa Atasi Jerawat, Ini Kata Dokter"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel